Indonesia Dirgantara Flight

IDF adalah Lembaga Pendidikan Staf Airlines dan Kepramugarian yang merupakan wujud peran serta tanggung jawab dalam usaha mencerdaskan kehidupan bangsa.

Visi & Misi

Visi

Sebagai Institusi / Lembaga Pendidikan Mandiri yang menyiapkan Airlines unggul dan berakhlak.

Misi

Mendidik dan melatih dengan mengacu perkembangan perusahaan penerbangan ( maskapai ) maupun Bandar Udara dan diaplikasikan dalam bentuk Magang kerja agar menghasilkan SDM professional yang berguna untuk kesejahteraan bangsa.

Tujuan Pendidikan

a. Membantu pemerintah dalam pembangunan nasional khususnya di bidang Pendidikan Non Formal untuk mendidik dan melatih generasi muda menjadi manusia pembangunan dengan bekal ilmu yang mantap, keahlian yang cukup, professional kerja, dan mempunyai etos kerja yang tangguh sesuai dengan bidang keahliannya.

b. Memberikan kesempatan kepada generasi muda untuk menempa diri dengan ilmu dan keterampilan aviasi sehingga mempunyai bekal untuk memasuki lapangan kerja dalam dunia industri jasa penerbangan nasional maupun Internasional.

c. Mempersiapkan tenaga terampil yang mempunyai kualifikasi keilmuan dan profesionalitas yang memadai terutama dalam bidang industri jasa penerbangan dengan kualifikasi kompetensi sebagai:

• Staf Airlines:
Greeting Service, Announcement, Ticketing & Reservasi, Check-in Counter, Passasi.

• Ground Staff:
Passenger Boarding Stair, Deck Loader, Aircraft Towing, Pushback Towing, Baggage Towing Treactor.

• Cabin Crew:
Pramugara – Pramugari.

d. Mempersiapkan manusia pembangunan yang iman dan takwa mempunyai semangat kebersamaan dalam kerja.

e. Membentuk tenaga ahli professional yang mempunyai kemampuan analisis yang tinggi dibidang transportasi udara serta memiliki kesadaran bertanggung jawab, mampu dan sanggup mengembangkan serta menyebarkan ilmu pengetahuan yang dimilikinya, bermoral luhur dan berjiwa mengamalkan serta mengamankan Pancasila UUD 45.